Komitmen Bersama Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Banten.

Komitmen Bersama Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Banten.

Kunci keberhasilan percepatan penurunan stunting adalah gerak bersama, sinergi dan kolaborasi multi-pihak melaksanakan 8 aksi integrasi intervensi penurunan stunting.

Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Banten optimis target penurunan stunting di Provinsi Banten pada tahun 2023 tercapai. Perangkat Daerah Provinsi Banten, TP PKK Provinsi Banten, TP PKK Kabupaten/ Kota se-Provinsi Banten serta Perangkat Daerah Kabupaten/ Kota se-Provinsi Banten bergerak bersama melakukan berbagai kegiatan aksi integrasi intervensi penurunan stunting yang terdiri dari 8 aksi.

Data TPPS Provinsi Banten menunjukkan bahwa Aksi 1 (analisis situasi) telah mencapai 100%; Aksi 2 (rencana kegiatan) mencapai 71,88%; aksi 3 (Rembuk Stunting) mencapai 100%; Aksi 4 (Peraturan Bupati/ Walikota tentang percepatan penurunan stunting) telah mencapai 100%; Aksi 5 (pembinaan Pemdes/ Kelurahan & masyarakat) mencapai 100%, Aksi 6 (sistem manajemen data); Aksi 7 (pengukuran & publikasi stunting) mencapai 47,50%; Aksi 8 (reviu kinerja tahunan).

Atas keberhasilan penurunan stunting Pemerintah Provinsi Banten mendapatkan penghargaan berupa insentif fiskal daerah. Kepala Bappeda Provinsi Banten selaku Wakil Ketua TPPS Provinsi Banten, dalam Rembuk Stunting Tingkat Provinsi Banten, Rabu (22/11) menyatakan bahwa alokasi dana insentif fiskal diprioritaskan untuk penyediaan kebutuhan pangan bagi keluarga sasaran.

Dalam Rembuk Stunting Tingkat Provinsi Banten yang dihadiri juga oleh Perwakilan TP PKK Provinsi Banten serta perangkat daerah kabupaten/ kota se-Provinsi Banten, dilakukan Penandatanganan dan Deklarasi Komitmen Bersama percepatan penurunan stunting di Provinsi Banten.

Dengan sinergi dan kolaborasi seluruh pemangku kepentingan, optimis target penurunan stunting 14% pada tahun 2024 dapat tercapai.